Live KAWACA TV
Tonton
wb_sunny

Kejahatan dan Sikap Budaya - Mochtar Lubis

Kejahatan dan Sikap Budaya - Mochtar Lubis

Kejahatan dan Sikap Budaya
Oleh Mochtar Lubis

KAWACA.COM | Pertengahan Agustus yang lampau, saya mendapat kesempatan ikut dalam sebuah konperensi internasional mengenai hutan-hutan curah hujan tropika yang diancam kebinasaan di kota Sao Paulo di Brazilia. Beberapa ahli yang bergengsi internasional menyampaikan informasi yang cukup terperinci tentang kerusakan-kerusakan hutan, tidak saja di wilayah Amazonia di Brazilia, tetapi juga di bagian-bagian dunia lain, termasuk Asia Tenggara kita.

Seorang ahli dari Amerika Serikat memperlihatkan foto-foto yang diambil oleh Satelit-satelit pengamat bumi, yang dengan jelas menunjukkan betapa gawatnya ancaman terhadap kelestarian hutan-hutan tropika di dunia sekarang.

Juga dibicarakan dengan jelas akibat-akibat pemanasan suhu bumi, tidak saja oleh sobeknya lapisan ozone di atas Kutub Selatan, tetapi juga oleh pembakaran hutan-hutan secara besar-besaran di hutan Amazon, dan dengan hancurnya hutan-hutan ini, maka proses pemanasan suhu bumi juga terus meningkat. Sebuah proyeksi yang diberikan mengatakan, bahwa seandainya :uhu bumi meningkat dengan 1,5 derajat Celcius di tahun 2030 nanti, seandainya proses-proses yang berlaku kini tidak dihentikan, maka ini akan berarti permukaan air laut akan naik dengan sedikitnya 40 sentimeter. Kenaikan sebesar ini akan menimbulkan berbagai masalah cukup gawat di banyak tempat di dunia. Negeri Belanda adalah salah sebuah negeri yang segera akan merasakan akibatnya, karena sebahagian terbesar tanahnya lebih rendah dari permukaan lautan. Kenaikan tinggi permukaan laut akan mempengaruhi berbagai ekosistem sepanjang pantai-pantai di seluruh dunia. 

Proyeksi lain menyebut Bangladesh akan mengalami 40 persen wilayahnya digenangi air laut, dan wilayah luas di Miami, Florida (AS) akan mengalami hal yang sama, dan demikian pula banyak daerah-daerah rendah lain di dunia. 

Telah sejak puluhan tahun manusia di bumi asyik merusak bumi ini. Tidak saya pencemaran lingkungan, udara, laut dan tanah dilakukan terus menerus, akan tetapi penghancuran hutan-hutan berlangsung terus tanpa reda-redanya.

Dan semua ini dilakukan atas nama pembangunan untuk rakyat. Perlu dipertanyakan kembali apakah pembangunan yang menimbulkan pencemaran lingkungan dan menghancurkan hutan-hutan (yang diperlukan untuk menjaga keseimbangan dan kelestarian iklim di bumi) masih dapat diterima sebagai pembangunan?

Tidaklah seharusnya pembangunan itu juga mencakupi upaya dan keharusan mempertahankan dan melestarikan lingkungan hidup yang baik? Mengapa manusia di dunia tetap berbuat buas terhadap lingkungan hidupnya sendiri? Tidakkah sudah waktunya untuk meninjau masalah gawat ini dari segi kebudayaan? Kebudayaan tamak dan rakus, kebudayaan mementingkan diri sendiri, tidak adanya rasa solidaritas yang teguh dengan generasi berikutnya merupakan sumber nilai dan sikap yang membikin banyak orang menjadi ganas terhadap bumi milik seluruh umat manusia ini. 

Bagaimana juga banyak undang-undang dan peraturan dibuat untuk melindungi dan melestarikan lingkungan hidup, serta hutan-hutan dan margasatwa yang ada di dalamnya, selama kita belum membenahi nilai-nilai budaya kita yang lagi berantakan seperti di atas, maka segala upaya akan tetap sia-sia. 

Harimau di tanah air kita dilindungi. Tetapi saya sempat menonton sebuah film video pemburuan seekor harimau di belantara Sumatera yang pernah pula disiarkan oleh BBC di London. Pemburu berhasil menembak sang harimau dan mengulitinya. Kulit harimau dikatakan akan dibawa ke Singapura untuk 

Saya yakin ada kaitan yang erat dan langsung antara kejahatan kita terhadap lingkungan hidup dan hutan-hutan kita dengan nilai dan sikap budaya kita. Kita belum benar-benar memiliki nilai dan sikap budaya yang cinta hutan dan margasatwa di dalamnya dan juga belum memiliki nilai dan sikap budaya yang menghendaki lingkungan hidup yang baik dan bersih. Apa yang kita lakukan banyak di tingkat berbicara 

Tags

GRATIS BERLANGGANAN

Dengan berlangganan, kamu tidak akan ketinggalan postingan terbaru Kawaca setiap harinya.