Live KAWACA TV
Tonton
wb_sunny

Puisi-Puisi M. Hidayat

Puisi-Puisi M. Hidayat

KAWACA.COM | M. Hidayat merupakan santri Annuqayah Lubangsa, dan mahasiswa INSTIKA Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Prodi ES, tempat kelahiran Jelbudan- Dasuk- Sumenep. Sekarang sedang berteduh di Gubuk Sastra Annuqayah (GSA). Ia aktif di Sanggar Kopi, Iksaputra. Bisa kunjungi penulis di Fb: hidayat ad-dasuki Email: hidayataddasuki@gmail.com.


Puisi-Puisi M. Hidayat 
Doa-Doa Hujan

Rintik
Gemerincik
Memercik
Titik

Sebuah hikayat hujan
Pada doa-doa orang pedesaan

Annuqayah, 01 Maret 2020


Belajar Berpuisi

Pada puisi
Aku belajar membaca kehidupan
Merangkai bait harapan
Bersemayam dalam keindahan

Pada puisi
Aku belajar tabah
Memaksa otak bekerja
Mencari kata yang sulit dicerna

Pada puisi
Kuluapkan hasrat ini

Annuqayah, 08 Maret 2020


Sepatah Kata
; teman seperjuangan

Aku mencoba keluar dari sarang lebah
Yang mereka menyengat pada ragaku
Walau diri mendamba madu

Annuqayah, 09 Maret 2020

Tags

GRATIS BERLANGGANAN

Dengan berlangganan, kamu tidak akan ketinggalan postingan terbaru Kawaca setiap harinya.