Live KAWACA TV
Tonton
wb_sunny

Pemkot Bekasi Genjot Potensi Wisata dan UMKM

Pemkot Bekasi Genjot Potensi Wisata dan UMKM

Pemkot Bekasi Genjot Potensi Wisata dan UMKM




Potensi Wisata serta Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) terus digenjot Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi. Belum lama ini Pemkot Bekasi menyerahkan bantuan sarana dan prasarana kepada Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Hutan Bambu, Bekasi Timur Kota Bekasi untuk pengembangan wisata dan UMKM.

Dalam penyerahan bantuan sarana dan prasarana tersebut, Plt Walikota Bekasi, Tri Adhianto mengatakan bahwa Pemkot melalui Dinas Pariwisata dan Budaya (Disparbud) telah berkolaborasi dengan berbagai stakeholder. Hal ini dilakukan untuk mengembangkan potensi wisata hingga menciptakan event kreatif di Kota Bekasi.




Dewasa ini Tri menyebut area wisata di Kota Bekasi mulai dikenal masyarakat, diantaranya Hutan Bambu, Situ Rawagede, Jembatan Pelangi, situs Tujuh Sumur, Kampung Bali, hingga Curug Parigi.




"Kita berupaya maksimal untuk terus menggenjot agar semakin banyak objek wisata yang dimiliki di Kota Bekasi sehingga akan mampu meningkatkan perekonomian kerakyatan, serta ruang rekreasi bagi warga masyarakat," katanya, Minggu (4/12).

Tri mengajak masyarakat bersama-sama meningkatkan potensi wisata, menjaga lingkungan tetap asri, nyaman, serta memberi manfaat bagi lingkungan sekitar.

Disamping pariwisata, Kota Bekasi memiliki daya tarik berupa kerajinan tangan dan kuliner khas bagi masyarakat dalam dan luar kota yang datang ke lokasi wisata.




"Bermunculan insan-insan kreatif, mulai dari kerajinan yang saat ini mudah ditemukan dan terpampang di Galeri UMKM kita, lalu potensi kekayaan kuliner khas Kota Bekasi seperti Gabus Pucung, Pecak, Bir Pletok, dodol dan banyak lagi," tandasnya.




Beberapa bantuan sarana dan prasarana yang diberikan oleh Pemkot Bekasi diantaranya 7 unit saung bambu, 1 unit perahu naga, dan satu unit perahu karet beserta 12 pelampung.

-(ADV/hum)

Tags

GRATIS BERLANGGANAN

Dengan berlangganan, kamu tidak akan ketinggalan postingan terbaru Kawaca setiap harinya.